Connect with us

Jejak Pikiran

Menanti Malam Selepas Hujan

Published

on

JEJAKNORMAN|| Hujan baru saja berakhir
Bau tanah basah masih menyengat
Angin sepoi-sepoi mulai menusuk

Gunung Klabat mulai diselimuti kabut
Wajahnya terlelap
Ketika malam mulai perlahan menyapa

Aku menanti datangmu malam
Aku menunggu sapamu
Aku ingin bercengkrama

Senja tertawa kecil
Malam sebentar lagi tiba
Rasamu
Sepimu
Tenangmu

Jangan Salah Tukang Permak Celana Jins di Minut Asli Garut Pisan

Membuatku terpaku dan ingin segera bersamamu

Malam segeralah datang
Tak cukup dengan awan gelap

Akhirnya aku tunggu hadirmu malam
Hingga rasa penatku menepi…

Jejak Norman

Ko Chen, Penjaga Rumah Kopi Tertua di Manado

Published

on

JEJAKNORMAN || Saya penikmat kopi. Petang ini saya ngobrol ngalor-ngidul dengan Ko Chen, pengelola Tong Fang, rumah kopi tertua di Manado, Sulawesi Utara.

Semasa Orde Baru, rumah kopi ini harus berganti nama menjadi ‘Cahaya Timur’.

Lokasi rumah kopi tertua di Manado ini berada tak jauh dari pusat jajanan Jalan Roda. Persisnya di Kompleks New Bendah 45 Manado.

Ciri khas kopinya dibakar menggunakan bara lalu disaring. Rasa kopinya suwer tak kalah dengan rumah kopi modern yang kini menjamur di Manado. Kopi robusta lhooo!

Banyak hal yang saya obrolkan dengan Ko Chen yang sudah berusia 66 tahun. Dia bercerita tentang pengunjung di rumah kopinya yang mulai susut.

Tapi bagi Ko Chen. Itu bukan penghalang. Generasi ketiga rumah kopi Tong Fan ini tetap yakin yang namanya rezeki itu tidak akan pernah tertukar.

Usai menyeruput kopi dan kue panada saya pamit dan berkesempatan berfoto berdua. Tak lupa saya bayar. Suwer super murah. Saya ambil uang tanpa saya hitung lagi. Saya kasih semuanya. Ko Chen melempar senyuman. Wajahnya sumringah.

Ko Chen bersemangat berfoto. Dia tersenyum. Senyum pengelola Rumah Kopi Tong Fang yang kini berganti nama menjadi ‘Cahaya Timur’.

Tetap bersemangat Ko Chen. Suatu saat saya bertemu lagi dan kita bercerita panjang lebar ya Ko Chen tentang kopi. Karena kopi tidak pernah berdusta.(Norman)

Continue Reading

Trending

Copyright © 2017 Zox News Theme. Theme by MVP Themes, powered by WordPress.